Kamis 12 Desember 2024

DPU Kota Bandung: Basemen Air Jalan Pagarsih Sudah Berfungsi Baik

‎BANDUNG, FOKUSJabar.id : Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Bandung mengklaim jika basemen air di Jalan Pagarsih sudah berfungsi dengan baik.

Kejadian banjir beberapa waktu lalu karena curah hujan yang sangat tinggi di hulu sungai.

“Basemen air di Jalan Pagarsih itu sudah berfungsi baik sebagai penampung air sementara untuk tidak langsung ke sungai dengan daya tampung terbatas. Jadi air yang telah tertampung di basemen air ini, seidikit demi sedikit akan dialirkan ke sungai Citepus,” ujar Kepala DPU Kota Bandung, Arief Prasetya saat ditemui di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana Kota Bandung, Kamis (1/3/2018).

Peristiwan banjir yang terjadi di Jalan Pagarsih yang hanya berselang beberapa hari pasca peresmian basemen air oleh Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, diakui Arief, karena curah hujan di hulu sungai yang sangat tinggi. Hal tersebut membuat debit air meningkat drastis saat sampau di hilir dan tidak sepenuhnya tertampung di basemen air.

“Hujannya memang sangat besar pasa saat itu, tapi tidak sampai ada genangan. ‎Meski demikian, kita tetap akan evaluasi luas infrastruktur itu karena pembangunan basemen air sendiri merupakan salah satu strategi penahan banjir yang dilakukan Pemkot Bandung,” tegasnya.

(ageng/bam’s)

Berita Terbaru

spot_img