Minggu 12 Januari 2025

Lelang Jabatan Sekda Kota Bandung Dilakukan Setelah Ada Pjs Sekda

BANDUNG,FOKUSJabar.id: Dengan mundurnya Yossi Irianto sebagai Sekda Kota Bandung karena maju di Pilwalkot Bandung 2018, maka kekosongan jabatan Sekda kini dijabat oleh pelaksana tugas (plt) sekda kota Bandung Evi S Shaleha.

Namun, menurut Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Bandung Muhammad Solihin, sebelum ditunjuknya seorang sekda definitif, pihaknya kini tengah mengajukan pengangkatan pejabat sementara (Pjs) Sekda terlebih dahulu kepada Kementrian Dalam Negri.

“Untuk jabatan sekda memang pada saat ini kita mengajukan untuk penetapan pejabat sementara sekda, karena untuk pengangkatan pejabat definitif harus melalui open bidding (lelang jabatan-red),” ungkap Solihin saat melakukan kunjungan ke Kantor Kecamatan Panyileukan, Selasa (27/2/2018) mengutip PRFM.

BACA JUGA:

Hari Ini Demokrat Garut Rapat Pengarahan Struktur di 5 Kecamatan

Dijelaskan Solihin, proses lelang jabatan sekda ini akan dimulai jika sudah ada Pjs Sekda. Saat ini, pihaknya tengah menyampaikan permohonan penetepan Pjs Sekda ke kementrian dalam negri setelah mendapatkan restu dari pemprov Jabar.

“Pihak kementrian dalam negri meminta setiap pelaksanaan pelantikan pejabat sementara harus dilantik, karena kita harus melanjutkan permohonan ke pihak kementrian dalam negri, dari gubernur sudah diberikan ijin, tinggal dari kementrian dalam negri, kalau itu sudah turun, kita tinggal melaksanakan open bidding jabatan sekda defenitif,” jelasnya.

(Vetra)

Berita Terbaru

spot_img