spot_img
Selasa 11 Februari 2025
spot_img

Pamitan Kepada ASN Pemkot Bandung, Ini Pesan Emil dan Mang Oded‎

BANDUNG, FOKUSJabar.id : Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil dan Wakil Wali Kota Bandung, Oded M Danial berpamitan kepada aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, Rabu (14/2/2018).

Emil (sapaan Ridwan Kamil) dan Mang Oded (sapaan Oded M Danial) akan cuti selama masa kampanye Pilkada Serentak 2018 mulai 15 Februari 2018 sampai 23 Juni 2018.

Emil akan maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2018 berpasangan dengan Uu Ruzhanul Ulum. Sedangkan Mang Oded akan bertarung di Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwalkot) Bandung 2018 ‎berpasangan dengan Yana Mulyana.

‎Selama kepemimpinan Ridwan Kamil-Oded M Danial dari tahun 2013, Kota Bandung berhasil meraih berbagai prestasi yang dibuktikan dengan 310 perhargaan. Diantaranya predikat terbaik Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (LAKIP) selama tiga tahun berturut-turut dan Piala Adipura. Begitu pun dari sisi infrastruktur.

Keberhasilan yang diraih dalam rentang waktu empat tahun tersebut, diakui Emil dan Mang Oded, tidak lepas dari kerja keras dan kontribusi para ASN di lingkungan Pemkot Bandung. Untuk itu, Emil pun berharap agar ritme, totalitas dan kecepatan kinerja yang sudah terbangun, tidak mengendur saat ditinggal cuti sehingga pencapaian yang sudah diraih tidak mundur.

“Tidak ada kerja sendiri dari pencapaian prestasi yang diraih selama ini. Ada keringat bapak-bapak dan ibu-ibu, ada kerja keras semua ASN, para pemikir, aparatur kewilayahan dan yang lainnya. Jadi prestasi yang diraih ini adalah kebanggaan bersama,” ujar Emil saat ditemui di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana Kota Bandung, Kamis (14/2/2018).

Sementara Mang Oded menekankan pada peningkatan implementasi kinerja. ASN Kota Bandung diharapkan menjaga amanat dan prestasi yang sudah diraih.

“Jaga kondusifitas Kota Bandung selama cuti. Tingkatkan implementasi kinerja sehingga bisa mempertahkan dan meningkatkan prestasiyang sudah diraih,” pungkasnya.

(Ageng/Vetra)

spot_img

Berita Terbaru

spot_img