spot_img
Rabu 13 November 2024
spot_img
More

    4 Cara Alami Atasi Hidung Tersumbat, Anda Wajib Tahu

    BANDUNG,FOKUSJabar.id: Hidung tersumbat adalah kondisi dimana seseorang mengalami kesulitan bernafas karena adanya lendir yang terdapat di saluran hidung. Akan tetapi, tidak hanya itu saja melainkan kondisi ini juga bisa terjadi karena pembuluh darah yang meradang di sinus. Oleh karena itu, berikut ini akan diulas cara atasi hidung tersumbat dengan alami.

    Gunakan Cara Alami, Ini yang Harus Anda Lakukan Ketika Hidung Tersumbat

    1. Menghirup Minyak Kayu Putih

    Cara pertama yang bisa anda lakukan adalah dengan menghirup minyak kayu putih. Hal ini dikarenakan minyak yang terbuat dari pohon eukaliptus ini memiliki manfaat yakni mampu untuk mengurangi peradangan yang terdapat di dalam lapisan hidung. Dengan begitu, hal tersebut akan membantu untuk mempermudah pernafasan.

    BACA JUGA: 4 Cara Atasi Perut Kembung

    Langkah yang bisa anda lakukan pun cukup mudah. Dimana anda hanya perlu untuk meneteskan beberapa tetes dari minyak kayu putih ke dalam panci yang berisi air mendidih. Kemudian, air yang masih hangat tersebut bisa anda hirup uapnya untuk meredakan gejala hidung yang tersumbat.

    2. Menggunakan Kompres Hangat

    4 Cara Atasi Hidung Tersumbat Dengan Alami, Anda Wajib Tahu

    Kompres hangat ternyata juga menjadi salah satu cara atasi hidung tersumbat yang bisa anda coba. Hal ini dikarenakan metode tersebut mampu untuk membantu membuka kembali saluran hidung yang tersumbat dari luar. Sedangkan tahapan yang perlu anda lakukan untuk menggunakan cara ini pun cukup mudah.

    Pertama, anda perlu merendam handuk ke dalam air hangat terlebih dahulu. Kemudian, nanti anda bisa memeras air dari handuk tersebut dan melipatnya. Letakkan di atas hidung dan juga dahi anda. Kemudian, rasa hangat yang anda rasakan akan mampu memberikan kenyamanan.

    Tak hanya itu saja, dengan mengompres menggunakan air hangat juga akan membantu untuk meredakan peradangan yang terjadi pada lubang hidung. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, anda pun bisa mengulangi cara atasi hidung tersumbat ini selama beberapa kali hingga hidung menjadi lebih lega.

    3. Mengeringkan Sinus

    Apabila hidung tersumbat yang anda rasakan terjadi dikarenakan oleh sinus, maka anda pun bisa membersihkan lubang hidung yang mengalami penyumbatan tersebut dengan menggunakan neti pot. Neti pot sendiri merupakan wadah yang sengaja dibuat untuk mengeluarkan lendir maupun cairan yang ada di dalam tubuh.

    Langkah langkah menggunakan alat ini adalah dengan berdiri dengan kepala mengarah ke atas wastafel. Kemudian, anda bisa menempatkan cerat dari neti pot tersebut pada salah satu lubang hidung yang mengalami tersumbat. Selanjutnya, anda bisa memiringkan neti pot hingga air masuk ke saluran hidung.

    Ketika air telah mengalir ke saluran lubang hidung, nantinya air tersebut akan keluar melalui lubang hidung yang lainnya. Kemudian, air tersebut bisa keluar dan menetes ke wastafel. Anda bisa melakukan cara satu ini selama beberapa detik hingga satu menit. Setelah selesai, maka anda pun bisa mengganti sisi lubang hidung yang satunya.

    4. Mengonsumsi Makanan yang Hangat

    Dengan mengonsumsi makanan yang hangat seperti sup, ternyata juga menjadi salah satu cara atasi hidung tersumbat yang bisa anda coba di rumah. Hal ini dikarenakan dengan mengonsumsi makanan yang hangat akan membantu untuk mengurangi keluhan akan masalah hidung tersumbat. Selain itu, uap dari sup tersebut juga akan membuat saluran pernapasan menjadi lebih lega.

    Beberapa cara tersebut bisa langsung anda lakukan di rumah untuk mengatasi masalah hidung tersumbat yang diderita. Sebab, hidung yang mengalami penyumbatan akan mampu menghambat aktivitas anda. Bahkan terkadang penderitanya pun akan mengalami sakit kepala ketika hidung tersumbat.

    (Anthik Asmara)

    Berita Terbaru

    spot_img