spot_img
Senin 2 Oktober 2023
spot_img
More

    Presiden Palestina: Yerusalem Tidak untuk Dijual!

    PALESTINA, Fokusjabar.id: Presiden Palestina Mahmoud Abbas menjawab tegas ancaman Presiden AS Donald Trump yang akan memangkas dana bantuannya ke negara itu.

    Abbas menegaskan jika Yerusalem selamanya akan menjadi ibu kota bagi negara Palestina dan tidak akan menukarnya dengan uang maupun emas.

    “Yerusalem selamanya adalah ibu kota dari negara Palestina dan tidak akan dijual untuk emas maupun uang miliaran,” kata Abbas seperti disampaikan melalui juru bicara kepresidenan, Rabu (3/1/2018) waktu setempat.

    Presiden Abbas, lanjut juru bicaranya, Nabil Abu Rudeina kepada AFP, juga menegaskan jika Palestina tidak menentang upaya negosiasi perdamaian.

    “Kami tidak menentang upaya kembali bernegosiasi, namun (harus) didasarkan pada hukum internasional dan resolusi yang mengakui negara Palestina merdeka dengan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya,” ujar Abbas seperti dilansir Kompas.

    Penegasan tersebut terjadi setelah Trump melontarkan pernyataan di Twitter, bahwa Palestina telah menolak negosiasi damai dengan Israel.

    (Agung)

    spot_img

    Berita Terbaru

    spot_img